Penulis : Nurul Hasanah, Alya Laras, Alya Sandrina, Verdyan Andhika, Farid Fathoni, Muhammad Murtha Luthfi
Padang, Public Relation-Sabtu, 11 Mei 2024 lalu telah dilaksanakannya acara Opening MFEST 2024 dengan tema “Know Your Interest and Develop Your Talent To Become The Golden Generation”. MFEST merupakan satu acara tahunan departemen manajemen yang diwadahi oleh Himpunan Mahasiswa Departemen Manajemen. Pada acara opening ini dihadiri oleh Bapak Syafrizal, SE.,ME.,Ph,D selaku sekretaris departemen manajemen dan beberapa UKM baik dari lingkungan internal maupun eksternal yang turut meramaikan acara opening MFEST kali ini.
Acara ini dibuka oleh Alya Laras dan Sadam Firmansyah sebagai MC formal. Dilanjutkan dengan penampilan Tari Pasambahan yang dibawakan oleh Sanggar Ungu UKS Faterna Unand, pembacaan ayat suci Al-Quran oleh Paskal Ariespeto, dan menyanyikan Lagu Indonesia Raya yang dipimpin oleh Diva Beltris. Setelahnya pemberian kata sambutan oleh Ega Febrian selaku Ketua Pelaksana dari MFEST 2024, Maha Fatih Naufal Anshory selaku CEO HMDM periode2023/2024, dan Bapak Syafrizal SE.,ME.,Ph,D selaku sekretaris departemen manajemen sekaligus pembukaan secara simbolis acara MFEST 2024. Acara opening MFEST ditutup dengan pembacaan doa oleh Farid Fathoni.
Sumber : HMDM FEB Unand
Pada MFEST tahun ini, hari pertama MFEST Himpunan Mahasiwa Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Andalas (UNAND) sukses melaksanakan Kompetisi Debat Bahasa Indonesia (KDBI). Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari yaitu pada tanggal 11 Mei 2024 - 12 Mei 2024 di Gedung Convention Hall Universitas Andalas. KDBI ini dilaksanakan pada tingkat SMA Se- Sumatera Barat yang bertujuan untuk melatih keberanian siswa/i mengemukakan pendapat, melatih berpikir kritis, logis, dan tangkas, serta melatih para siswa/i menjadi orang yang lebih peka dan responsif.
Kompetisi Debat Bahasa Indonesia (KDBI) kali ini mengangkat tema “Strategi dan Peran Generasi Muda Dalam Mendukung Mewujudkan SDGs di Era Society 5.0’’. Dengan jumlah tim yang mendaftar tercatat sebanyak 23 tim yang berasal dari sekolah negeri dan swasta se- Sumatera Barat. Pada hari pertama KDBI dilaksanakan babak penyisihan dan terdapat 8 tim yang masuk pada seperempatan final yaitu SMAN 4 Padang A, Super Galaxy Mega Bintang, Nurdim Swaggy, MAN 1 Bukittinggi 2, Aquiver, Doeforce, SMAN 4 Padang B, dan SMAN 3 Bukittinggi.
Sumber: HMDM FEB Unand
Hari kedua KDBI dilaksanakan di Ruang Seminar F, kali ini harus menyisihkan 4 tim dari 8 tim untuk lanjut ke semifinal. Pertandingan berlangsung dan 4 tim yang lanjut ke semifinal adalah SMAN 4 Padang A, Super Galaxy Mega Bintang, MAN 1 Bukittinggi Group 2, dan Deoforce. Pertandingan berlangsung sengit dan masuk pada perebutan juara 3, yang mana tim yang meraih juara 3 pada KDBI tahun ini adalah tim Deoforce dari SMAN 2 Padang.
Pertandingan masih berlangsung dan kali ini masuk pada final Kompetisi Debat Bahasa Indonesia (KDBI) MFEST 2024. Pertandingan final berlangsung dan akhirnya berdasarkan hasil penilaian para juri maka terdapat 4 pemenang pada KDBI tahun ini yaitu Juara 1 diraih oleh tim Super Galaxy Mega Bintang berasal dari SMAN 2 Payakumbuh, disusul Juara 2 oleh tim SMAN 4 Padang A, Juara 3 diraih oleh tim Deoforce dari SMAN 2 Padang, dan Harapan 1 diraih oleh MAN 1 Bukittingi Group 2. Selain itu, pembicara terbaik pada KDBI ini diraih oleh Saudari Stella Marissa.
Para pemenang yang telah disebutkan sebelumnya mendapatkan penghargaan berupa sertifikat dan uang tunai. Setelah melewati beberapa tahap pada pertandingan dan menghasilkan para pemenang, Kompetisi Debat Bahasa Indonesia (KBDI) MFEST tahun 2024 resmi berakhir dan ditutup. Semoga melalui KDBI ini memberikan manfaat kepada pihak yang terlibat dan Kompetisi Debat Bahasa Indonesia (KDBI) dapat dilaksanakan kembali pada MFEST selanjutnya.
Sumber: HMDM FEB Unand
Himpunan Mahasiswa Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Andalas (UNAND juga sukses menggelar The National Business Plan Competition (NBPC) untuk yang kedua kalinya. Kegiatan yang rutin diselenggarakan setiap tahun ini menjadi agenda utama dalam rangkaian kegiatan Management Festival 2024 yang berlangsung mulai tanggal 2 Mei sampai dengan 26 Juni 2023. NBPC bertujuan mengembangkan potensi kewirausahaan mahasiswa melalui penciptaan ide-ide kreatif bisnis.
Dengan tema “Empowering Youth: Catalyzing Digital Trnasform for Effective Problem Solving” kompetisi diawali dengan para peserta mengirimkan abstrak yang kemudian diseleksi. Tim yang lolos seleksi proposal diharuskan mengirim proposal rancangan bisnis, yang kemudian diseleksi lagi. Tim yang lolos tahap kedua menjadi finalis NBPC dan melakukan presentasi didepan para juri. Tercatat 26 tim berpartisipasi didalamnya, yang berasal dari berbagai perguruan tinggi negri maupun swasta. 10 tim yang berhasil lanjut ke final. Final dilaksanakan pada tanggal 18 Mei dengan presentasi secara online melalui zoom.
Juara 1 NBPC ke-8 diraih oleh Tim Windfall disusul oleh Tim Niaga Cuan pada juara 2 dan juara 3 berhasil diraih oleh Tim Sandbox lalu Best Presentation diraih oleh Nay Team. Para juara masing-masing mendapatkan hadiah berupa uang tunai dan serta sertifikat.
Sumber: HMDM FEB Unand
Selanjutnya setelah sukses melaksanakan KDBI dan NBPC, Management Festival Tahun 2024 ini juga berhasil melaksanakan Talkshow. Talkshow ini dilaksanakan pada Minggu 19 Mei 2024 di Ruang Seminar I Universitas Andalas. Tema yang diangkat pada Talkshow kali ini adalah “ Preparation Towards Digital Market “ .
Talkshow kali ini MFEST berkolaborasi dengan Pegadaian sebagai narasumbernya yaitu Bapak Riki Rolando, SE. Talkshow ini bertujuan untuk memberikan edukasi dan pemahaman kepada generasi muda terhadap marketing knowlege, pengelolaan keuangan, dan investasi. Insert untuk talkshow kali ini hanya Rp 10.000 dengan benefit berupa snack, e-sertificat, free product dari wardah, dan dorprize emas.
Selain itu, Talkshow MFEST tahun 2024 ini disponsori oleh Pegadaian, Jamkrida SUMBAR, BNI, Sari Roti, Khaf, Jogja Konveksi, Wardah, Mormo, Emina, Raja Pentol, Kharisma Motor, Gsport Center, Asuransi Abda, Uthie Cake, serta Rumah Gadang Vendor dan konveksi. Di samping itu, media patner MFEST 2024 ini adalah infosumbar dan infounand. Dengan demikian, MFEST 2024 sangat berterima kasih kepada pihak pihak yang terlibat dalam menyukseskan event ini, semoga Talkshow MFEST ini tetap berlanjut kedepannya.
Sumber: HMDM FEB Unand
Acara terakhir MFEST ini dilaksanakan pada tanggal 24-26 Mei 2024 di Fabriek Bloc, Kota Padang, Sumatera Barat. Himpunan Mahasiswa Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Andalas berkolaborasi dengan Dangau Studio dengan tema “MFEST BARAJIWA”. Dalam MFEST BARAJIWA ini akan ada beberapa event seperti Pameran seni, Art Therapy, Performance Band, Stand up Comedy, dan dengan malam puncak yaitu Symphony Night.
Sumber: HMDM FEB Unand
Lukisan-lukisan dari pameran seni ini diciptakan dari seniman yang berasal dari Mahasiswa Unand yang bergabung dalam Unit Kegiatan Seni Universitas Andalas (UKS UNAND) dan juga dari dangau studio. Performance Band juga dihadiri oleh beberapa penampil yang berasal dari Mahasiswa UNAND dan juga dari pihak luar yang ingin menampilkan bakatnya. Dalam acara ini, para tamu juga dapat mengisi waktunya dengan melukis dalam acara “Art Therapy”.
Sumber: HMDM FEB Unand
Hingga hari terakhir semua acara berjalan dengan lancar, dan dihadiri oleh banyak pengunjung yang menikmati acara MFest 2024 ini. Dimalam harinya dilakukan sesi closingan oleh seluruh panitia MFest dan Dangau Studio.