Senin, 20 November 2023 12:04

Management Build Relationship 2023/2024

 

MANAGEMENT BUILD RELATIONSHIP 2023/2024

 Sumber : HMDM FEB Unand

 

 Penulis : Nasya Rainanda Fitra

Padang, 1 November 2023 

Padang, Public Relation-Management Build Relationship 2023/2024 telah dilaksanakan pada Minggu, 29 Oktober 2023 lalu di Universitas Andalas, dengan tema “ Welcome Home”, Tema tersebut dipilih untuk mencerminkan maksud baik dari diselenggarakannya acara. Manajemen menjadi rumah kedua bagi mahasiswa, tempat mereka untuk belajar, berkembang, dan memperkaya diri dengan pengalaman.

 

Management Build Relationship adalah suatu kegiatan yang diselanggarakan oleh HMDM FEB Unand dengan tujuan untuk menyambut mahasiswa baru ke lingkungan manajemen dengan acara peresmian komting Angkatan 23, kegiatan ini bersifat mengembangkan bakat dan kreatifitas mahasiswa baru Angkatan 2023/2024. Acara ini juga bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang ramah, inklusif, dan mendukung perkembangan mahasiswa baru di lingkungan kampus.

 

Acara di buka oleh Khainnisa Rahmi selaku MC formal, dilanjutkan dengan penampilan taekwondo dari Angkatan 23, tak lupa pula kata sambutan dari ketua pelaksana yaitu Farel Raky Aprilio dan sambutan dari CEO HMDM periode 2023/2024 Maha Fatih Naufal Ansory dan yang terakhir kata sambutan dari komting ’21 dan ’22.

 

Memasuki inti acara yaitu peresmian komting 23, berdasarkan hasil pemilu yang telah dilaksanakan 2 pekan lalu Eko Sumantri ditetapkan sebagai komting 23 secara sah.

 

Sumber : HMDM FEB Unand

 

Setelah peresmian komting acara selanjutnya di ambil alih oleh MC informal yaitu Hazel Vahid Khalfani dan Nasya Rainanda acara berikutnya diisi dengan penampilan bakat dari Angkatan 23 dan berbagai macam games yang di buat oleh panitia serta sharing session yang bertujuan agar para mahasiswa dapat mengenal lingkungan manajemen lebih dalam lagi.

 

Akreditasi dan Sertifikasi

Akreditasi Nasional:

Akreditasi Internasional :

FIBAA Seal

Sertifikasi Internasional :

Kontak Jurusan Manajemen

Sekretariat Jurusan Manajemen

Gd. 2 Fakultas Ekonomi 
Universitas Andalas
Kampus Limau Manis, Padang
Sumatera Barat, 25163

Telepon: 0751-71088 ext 115
Fax: 0751-71089
Email: management@eb.unand.ac.id

 

Lokasi Jurusan Manajemen Universitas Andalas